Share
  • Home
  • »
  • Branding
  • »
  • Apa itu Katalog? Pengertian, Fungsi, dan Cara Membuatnya

Apa itu Katalog? Pengertian, Fungsi, dan Cara Membuatnya

Picture of Farhan Anggara
Farhan Anggara
SEO Content Writer and Digital Marketer.

Di dunia pemasaran, katalog adalah salah satu alat atau media promosi produk yang masih efektif hingga kini. Jadi, apa itu katalog?

Katalog adalah media publikasi yang dibuat oleh perusahaan untuk melakukan pemasaran produk.

Jika dilihat secara fisik, katalog yang diambil dari bahasa Inggris catalogue, untuk promosinya biasanya berbentuk seperti majalah atau selebaran dengan berbagai bentuk dan ukuran.

Tapi karena teknologi terus berkembang, banyak pemilik bisnis kini memenuhi kebutuhan belanja online hingga akhirnya mulai menerapkan e-katalog supaya lebih menarik.

Untuk pembahasan lebih lengkapnya, yuk simak artikel berikut ini yang membahas secara detail apa itu katalog!

Pengertian Katalog Adalah

Berdasarkan sumber dari Wikipedia, pengertian apa itu katalog adalah sebuah daftar koleksi pusat dokumentasi yang disusun menurut sistem tertentu

Sederhananya, katalog adalah alat publikasi yang isinya adalah daftar produk atau layanan yang ingin dipromosikan pemilik bisinis atau perusahaan kepada konsumen.

Seperti yang dibahas sebelumnya, katalog ini memiliki bentuk dan ukuran yang beragam. Pemilik bisnis biasanya merancang katalog ini semenarik mungkin sehingga dapat menarik perhatian banyak konsumen.

Katalog ini juga ditujukan untuk disebarluaskan kepada konsumen secara offline yaitu melalui toko, supermarket, atau bahkang langsung di jalan.

Lalu selanjutnya ada yang namanya e-katalog (elektronik katalog) yang fungsinya sebenarnya mirip tetapi perbedaannya adalah e-katalog adalah bentuk dokumennya yang digital.

Hal itu dikarenakan perkembangan teknologi yang membuat konsumen tidak lagi mengunjungi toko offline melainkan belanja melalui online sehingga mereka juga membutuhkan e-katalog untuk melihat produk atau jasa yang ditawarkan.

aoa itu katalog adalah
Contoh katalog brand Adela.co.id

Fungsi Katalog

Banyak perusahaan dan pemilik bisnis menggunakan katalog dan e-katalog sebagai media promosi. Karena katalog itu sendiri memiliki peran penting dalam pengembangan usaha.

Berikut ini beberapa fungsi katalog yang perlu kamu ketahui.

  • Mempromosikan Produk

Ini jelas saja sudah menjadi tujuan utama dalam pembuatan katalog.

Umumnya, sebuah bisnis mempromosikan produk dengan memberikan diskon sebagai daya tarik.

Katalog sendiri menjadi cara yang efektif untuk meningkatkan penjualan produk dengan menampilkan segala produk beserta diskon yang sedang berjalan, sehingga mereka akan mengetahui produk mana yang mereka butuhkan.

  • Media Promosi yang Efektif dan Efisien

Katalog adalah alat promosi yang ditujukan langsung ke konsumen, sehingga mereka bisa langung mendapat informasi produk dan jasa yang ditawarkan.

Ini akan mempermudah mereka untuk mendapat gambaran produk yang ditawarkan.

Tentu saja promosi yang dilakukan dengan cara ini dapat berjalan efektif dan efisien.

  • Motivasi Tambahan Kepada Agen Penjualan

Selain untuk konsumen, katalog juga bisa membuat para agen penjualan mengetahui secara langsunbg produk dan jasa yang dijual.

Hal tersebut dapat memberikan motivasi tambahan dan juga memperluas jaringan pemasaran produk dan jasa kepada konsumen yang berlangganan dengan agen penjualan tersebut.

Kelebihan E-katalog untuk Bisnis

Ketika teknologi terus berkembang, maka tidak ada salahnya jika kini kita beralih ke cara digital.

Yaitu dengan memanfaatkan penggunaan katalog menadi e-katalog untuk melakukan pemasaran produk.

Berikut ini beberapa kelebihan dari e-katalog yang perlu kamu ketahui.

1. Akses Mudah

E-katalog memiliki kelebihan yaitu kemudahan akses sehingga perusahaan dapat mempromosikan produk dan jasa kepada konsumen yang dimana dapat diakses kapanpun dan dimanapun.

Ini menjadikan konsumen dapat menerima informasi lengkap dan terbaru tentang produk dan jasa yang diinginkan dengan cara akses yang lebih mudah

2. Update Setiap Waktu dan Lebih Efisien

Kelebihan selanjutnya dari e-katalog yaitu kemudahan melakukan update yang bisa dilakukan kapanpun sehingga konsumen bisa menerima informasi terbaru dari produk yang ditawarkan.

Kabar baiknya, kamu tidak perlu lagi mencetak katalog terus menerus melainkan kamu bisa mengupdate e-katalog supaya konsumen bisa langung menerimanya.

Tentu ini akan menghemat pengeluaran dan juga menghemat waktu sehingga kegiatan pemasaran dapat berjalan lebih efisien.

3. Mudah Diperoleh dan Lebih Transparan

E-katalog lebih mudah didaptkan karena akses yang mudah, konsumen bisa mengaksesnya di komputer ataupun di gadget yang mereka gunakan sehari-hari.

Selain itu, e-katalog ini sifatnya juga transparan karena konsymen bisa lebih mudah mendapat informasi tentang keaslian dan kualitas produk dari hasil review pembeli sebelumnya.

4. Sebagai Peningkat Performa Pengadaan Barang

Melalui e-katalog, perusahaan bisa tahu demand produk yang dijual sehingga perusahaan dapat meningkatkan performa melalui pengadaan barang supaya proses penjualan akan terus lebih meningkat

Cara Mudah Membuat Katalog

Ketika kamu memiliki bisnis, sudah seharusnya untuk membuat katalog supaya lebih mudah melakukan promosi.

Berikut ini adalah cara membuat katalog yang bisa kamu lakukan dengan mudah.

1. Memahami Target Audiens

Target audiens menjadi hal yang sangat penting diperhatikan ketika akan melakukan pemasaran.

Caranya, kamu bisa mementukan berdasarkan kelompok usia, jenis kelamin, tingkah laku, profesi, atau hobi mereka. Sehingga nantinya kamu bisa menyajikan katalog berdasarkan minat mereka secara relevan.

Penyesuaian katalog ini bisa kamu tentukan dimulai dari perancangan desain sampul, bahasa, gambar, hingga desikripsi produk.

Jadi mereka bisa lebih mudah melihat katalog dengan lebih aman.

2. Gunakan Visual yang Menarik

Agar katalog yang kamu buat dapat menarik perhatian konsumen, tipsnya adalah menggunakan visual yang lebih menarik. Seperti halnya menyajikan foto produk yang jelas dan eye catching.

Sebuah cara supaya foto terlihat lebih ‘hidup’ adalah dengan menampilkan model manusia di dalamnya.

Contoh jika produk kamu adalah produk fashion, kamu bisa menampilkan contoh pemakaiannya pada wanita dan pria. Atau jika produk kamu makanan dan minuman, kamu bisa menampilkan unsur manusia sedang makan.

Trik ini akan membuat katalog kamu terasa lebih manusiawai.

Perlu diperhatikan, disarankan untuk tidak menambahkan unsur lain yang tidak berhubungan dengan brand atau produk. Fokuslah pada memamerkan produk.

3. Perhatikan Desain Katalog

Membuat katalog bukan tentang menampilkan foto produk dan memberikan deskripsi saja, melainkan harus ada unsur desain yang menarik didalamnya.

Kamu perlu memperhatikan nilai estetika dari katalog yang akan disajikan untuk konsumen dengan cara memilih desain yang sesuai dengan karakter brand kamu.

Penggunaan warna desain juga menjadi faktor penting, gunakan yang selaras dengan foto produk yang digunakan.

Selain desain antar muka, perhatikan juga desain experienc. Yaitu sistem navigasi yang lebih mudah digunakan ketika mereka memiliki katalog kita.

4. Pakai Software Pembuatan Katalog Online

Cara paling mudah dalam pembuatan katalog yaitu dengan memanfaatkan software pembuatan katalog.

Kamu cuma perlu mengakses website atau menginstall aplikasi pembuatan katalog. Selanjutnya kamu bisa mengikuti setiap langkah-langkahnya.

Pastikan tools yang kamu gunakan sudah tepat yak.

Beberapa tools yang bisa kamu gunakan diantaranya FlipHTML5, AnyFlip, Publitas, Flipsnack, dan lainnya.

5. Gunakan Unsur Branding

Hal yang tidak boleh kamu lewatkan dalam membuat katalog adalah menggunakan unsur branding.

Kamu harus menambahkan unsur-unsur branding seperti nama brand, logo, website, dan alamat yang jelas.

Tujuannya tidak lain dan tidak bukan adalah supaya konsumen dapat mengingat brand kamu. Menambahkan info kontak juga membantu konsumen lebih mudah menghubungimu.

Baca Juga: Strategi Branding Produk: 5 Tips Branding Ampuh untuk Berbagai Bisnis

6. Perhatikan Jangka Waktu

Membuat katalog bukan persoalan yang mudah dilakukan. Kamu perlu punya waktu, tenaga, dan biaya.

Oleh karenanya, kamu perlu memastikan lagi katalog yang kamu buat punya jangka waktu yang panjang.

Untuk memastikan supaya tetap up to date, kamu bisa menentukan waktu yang tepat untuk melakukan pembaruan isi katalog.

Kesimpulan

Pengertian apa itu katalog adalah media promosi yang efektif sehingga dapat meningkatkan angka penjualan produk.

Penggunaan katalog menjadi e-katalog adalah cara yang tepat dalam upaya mendigitalkan perusahaan. Sehingga perusahaan bisa lebih hemat dalam melakukan promosi.

Semoga Bermanfaat, Goodluck!

Share ya!
Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *